Pada intinya lokasi di outbound jawa timur yang digunakan sebagai kegiatan Timur Langit dapat dimana saja, selama lokasi tersebut representative untuk digunakan sebagai media aktifitas alam bebas, hal tersebut karena Timur Langit bergerak di bidang jasa outbound di trawas, namun lokasi yang biasa kami gunakan adalah sebagai berikut :
Kawasan Wisata Alam Bandulan, Pacet, Kab. Mojokerto.
Kawasan Wisata Alam Bandulan Pacet adalah sebuah wilayah kecamatan yang terletak di Kabupaten Mojokerto, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Wilayah Kecamatan ini terletak di sebelah timur Kota Mojokerto, berbatasan dengan kecamatan Trawas di bagian timur, kecamatan Kutorejo di utara, kecamatan Gondang di barat dan bagian selatan berbatasan dengan hutan wilayah Batu.
Pacet berada di daerah dataran tinggi karena, yaitu ± 600 m dari permukaan laut, oleh karena itu, menempatkan Pacet sebagai daerah wisata yang perlu diperhitungkan khususnya di Jawa Timur. Dan lokasi tersebut diatas merupakan pilihan lain tempat wisata bagi penikmat panorama alam yang sejuk dan bebas polusi.
Berada diatas lahan seluas 2 Ha, lokasi ini diciptakan menjadi tempat yang nyaman untuk melaksanakan kegiatan wisata arung jeram, outing / outbound perusahaan maupun tempat yang nyaman untuk berekreasi keluarga, dan dilengkapi oleh fasilitas Pendopo (lobby), Camping Ground, Outbound Area, High Rope Area serta shower room yang representatif.
Songa Adventure – Condong – Probolinggo.
Songa Adventure Rafting merupakan pemain lama dalam bidang wisata arung jeram di Sungai Pekalen, Kabupaten Probolinggo yaitu sejak tahun 2000. Songa Adventure Rafting ber-operasional di sungai pekalen atas dan bawah. Mempunyai 2 (dua) basecamp yaitu di desa Condong untuk basecamp pekalen bawah dan di desa Ranugedang untuk basecamp pekalen atas. Jarak pengarungan di Songa Rafting dari Start-Finish untuk jalur sungai pekalen bawah yaitu sepanjang 9 km, dan 12 kilometer untuk jalur sungai pekalen atas, dengan jumlah jeram masing-masing sekitar 50an buah.
Hotel Royal Trawas – Mojokerto.
Terletak di daerah wisata utama Trawas, Royal Trawas Hotel & Cottages menjanjikan kunjungan yang santai dan indah. Properti ini memiliki berbagai fasilitas yang membuat Anda tinggal dan menginap dengan menyenangkan. Tempat parkir mobil, wi-fi di tempat-tempat umum, ruang keluarga, ruang merokok , concierge ada untuk kenikmatan para tamu. Setiap kamar tamu dihias dengan elegan dan dilengkapi dengan fasilitas yang berguna. Ambil istirahat dari hari yang panjang dan gunakan kolam renang (luar ruangan), kolam (anak), taman. Suasana yang ramah dan pelayanan yang terbaik adalah apa yang dapat Anda harapkan selama tinggal di Royal Trawas Hotel & Cottages
Ubaya Training Center – Trawas – Mojokerto.
Ubaya Training Center (UTC) merupakan bagian dari Integrated Outdoor Campus (IOC) yang merupakan Area kampus ke-3 Universitas Surabaya. Lokasinya terletak di desa Tamiajeng-Trawas, dengan luas lebih dari 36 hektar. UTC menawarkan sebuah konsep baru pembelajaran luar ruang yang berfokus pada alam, pengelolaan dan pemanfaatannya secara efektif dan maksimal.
Banyak aktifitas yang dapat Anda lakukan di lokasi UTC, mulai dari pertemuan bisnis, rekreasi keluarga, acara seminar dan retreat, pelatihan, camping, outbound dan permainan luar ruang seperti Flying Fox dan Kids High Rope Course, outdoor games, berkebun, ataupun proses pembelajaran tentang alam. Fasilitas yang memadai dan suasana alam hijau pegunungan yang sehat dan nyaman.
Kami juga memiliki beberapa referensi lokasi di outbound jawa timur yang lainnya.
Untuk informasi selanjutnya mengenai jasa Timur Langit, dapat menghubungi kami untuk mendapatkan detail informasinya di +62 812 3138 2110